Minggu, 31 Oktober 2010

PMSR Satukan Barisan

Isu Kecamatan Pesisir Redup
SIAK-Isu mekarnya Kecamatan Sungai Apit, yang membelah menjadi Kecamatan Pesisir, kian redup. 
Beberapa bulan belakangan, hampir tak terdengar lagi pembicaraan tentang itu.  Adapun desa yang akan tergabung dalam Kecamatan Pesisir nantinya adalah Sungai Rawa, Rawa Mekar Jaya, Penyengat, Teluk Lanus dan Mengkapan. Wilayah tersebut akan berbatasan dengan Kecamatan Sungai Apit, Pusako dan Kabupaten Pelalawan dan Meranti.
Katika Haluan Riau menanyakan ke salah satu elemen penggagas pembentukan Kecamatan Pesisir, yaitu Persatuan Mahasiswa Sungai Rawa, sang ketua mengatakan, masih dalam proses.  "Segala macam bentuk persyaratan yang diajukan ke kabupaten telah dipenuhi, sekarang tinggal keputusan provinsi dan pusat," ujar Andri Saputra, Minggu (31/10).
       Ia mengimbau seluruh mahasiswa di daerah Pesisir, supaya bisa melebur menjadi satu, untuk memperjuangkan terbentuknya Kecamatan Pesisir. Sudah saatnya semua bangkit untuk peduli, mewujudkan cita-cita pemisahan dari kecamatan induk. Sementara       kepada panitia pemekaran, ia berharap, selalu memberi info yang disosialisasikan kepada masyarakat, supaya diketahui sejauhmana perkembangan pergerakan pembentukan Kecamatan Pesisir.
       "Masyarakat juga ingin tahu perkembangan pembentukan Kecamatan Pesisir," ujarnya lagi.
       Demikian pula dengan kades di wilayah tersebut, diharapkan merapatkan barisan untuk memperjuangkan Kecamatan Pesisir.  n jai

Sumber : Riau Mandiri


Tidak ada komentar:

Posting Komentar